Masalah Power
Notebook menerima power melalui AC Adapter atau dari baterai. masalah power saling berhubungan, untuk contoh, kesalahan pada AC Adapter atau kabel power juga akan berdampak pada pengisian baterai.
Berikut ini adalah beberapa macam masalah dan cara mengatasinya :
LED Power AC tidak menyala ketika mencolokkan ke adaptor AC dan kabel power
Pastikan AC Adapter dan kabel power benar-benar dicolokkan ke sumber listrik dan ke notebook.
Jika power AC masih tidak aktif, periksa colokan di dinding apakah bekerja dengan baik dengan cara mencolokkan diri di sebuah lampu atau perangkat lain
AC Adapter dan kabel power bekerja dengan bail, tapi baterai tidak dapat terisi
Baterai tidak akan terisi ketika notebook mempunyai cukup power. Cobalah untuk mematikan notebook terlebih dahulu.
Matikan notebook, pindahkan baterai, bersihkan dengan kain kering yang lembut (jika perlu) dan ganti baterainya.
Baterai mungkin terlalu panas atau dingin untuk diisi. Temperaturnya harus berada antara 50 sampai dengan 500 celcius. Jika Anda berpikir ini masalahnya, biarkan baterai menyesuaikan temperatur ruang dan coba lagi.
Jika baterai benar-benar tidak dapat diisi. Biarkan AC Adapter dan kabel power menyambung, tunggu 20 menit dan perhatikan saat baterai sedang diisi.
jika baterai menyala setelah 20 menit, biarkan notebook melanjutkan mengisi baterai dalam waktu paling tidak 20 menit sebelum Anda menyalakan notebook.
Jika lampu baterai tidak menyala setelah 20 menit, baterai mungkin sudah tidak dapat digunakan lagi. Cobalah untuk menggantinya.
Notebook tidak mau dinyalakan dengan power dari baterai
Periksa pilihan power menggunakan power management di Windows (Jika Anda menggunakan Sistem Operasi buatan Windows). Apakah Anda telah menambahkan daya, seperti PC Card atau modul memori, yang mengambil power dari baterai? Apakah software Anda menggunakan perangkat keras lebih? Apakah tampilan power diset untuk mati secara otomatis? Apakah Baterai telah diisi penuh untuk memulai?
Semua keadaan ini cenderung kepada berapa lama baterai diisi sebelumnya.
Masalah Memori
Memori yang salah penempatannya atau kurang tepat dapat menyebabkan permasalahan seperti device-related. Maka dari itu harus dilakukan pemeriksaan:
1. Tekan Start, kemudian tombol shutdown.
2. Klik tombol shutdown, kemudian klik OK.
3. Lepaskan modul memori.
4. Pasang kembali modul memori.
5. Periksalah mungkin terjadi kesalahan lagi.
6. Jika kesalahan terulang, pindahkan semua modul memori dan periksalah kemungkinan terjadinya kesalahan itu lagi dengan menggunakan modul memori yang kedua atau yang lain.
Jika memindahkan modul memori tidak dapat menyelesaikan permasalahan, maka modul memori mungkin yang bermasalah. Jika kesalahan terjadi tanpa memasang modul memory, maka modul memori tidaklah menyebabkan permasalahan.